25 Hari Menciptakan Pikiran yang Lebih Positif, Kuat, dan Membahagiakan
Penulis: Linda E & Richard P
Penerjemah: Rusli
Penerbit: Think Press, 2008
"Kunci bagi setiap orang adalah pikirannya." Emerson.
"Dari semua pencarian pengetahuan, seorang yang bijak dan baik adalah yang mengutamakan pencarian tentang dirinya sendiri." Shakespeare.
"Langkah pertama menuju pengetahuan adalah dengan menyadari bahwa kita ini bodoh." Cecil.
"Semakin Anda mempraktikkan apa yang Anda ketahui, maka semakin Anda tahu apa yang harus dipraktikkan." W. Jenkin.
"Berpikir adalah pekerjaan yang paling berat. Ini merupakan alasan yang paling masuk akal mengapa hanya sedikit orang yang terlibat di dalamnya." Henry Ford.
Pembeda pertama yang paling tegas antara orang yang gagal dengan orang yang sukses, antara orang yang kecil dengan orang yang besar, dan antara winner dengan looser terletak pada kekuatan pikirannya. Orang sukses, maju, dan ba-hagia pastilah selalu orang yang memiliki pikiran kuat, positif, dan optimistis. Tanpa bekal utama itu, jangan pernah berharap Anda akan menjadi orang bermakna dalam arus kehidupan yang amat kompetitif ini.
Buku ini menuntun Anda meraih bekal utama tersebut, hanya dengan 25 hari yang efektif dan mencengangkan. Simaklah 25 hari tersebut, lakukanlah, Anda akan terperangah dengan hasil yang Anda capai!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar